Pengaruh Ekstrak Etanol Daun Turi Merah terhadap Jumlah Koloni Bakteri di Hepar dan Kadar TGF-β Mencit Nifas yang Diinokulasi Staphylococcus aureus

Authors

  • Rahma Dian Hanifarizani Program Studi Sarjana Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya
  • Sanarto Santoso Departemen Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya
  • I Wayan Agung Indrawan Departemen Obstetri dan Ginekologi Rumah Sakit dr. Saiful Anwar Malang

DOI:

https://doi.org/10.21776/ub.JOIM.2018.002.01.5

Keywords:

Hepar, Staphylococcus aureus, Sesbania grandiflora L.pers, TGF-β

Abstract

Masa nifas merupakan periode yang rentan terhadap infeksi akibat  masuknya bakteri melalui perlukaan jalan lahir. Strain bakteri yang umumnya ditemukan pada infeksi masa nifas adalah Staphylococcus aureus. Bakteri yang masuk melalui vagina dapat menyebar melaui pembuluh getah bening atau aliran darah dan menyebar ke deluruh tubuh termasuk ke hepar. Toksin eksotoksin baktri dalam tubuh memicu innate immunity. Makrofag aktif dan mengaktivasi pelepasan sitokin-sitokin proinflamasi. Respon berlebihan dari pelepasan sitokin-sitokin proinflamasi dapat menyebabkan kerusakan jaringan yang tidak terkontrol. Untuk mengimbangi hal tersebut, tubuh mengaktifkan sitokin-sitokin antiinflamasi dan TGF-β yang berperan dalam perbaikan jaringan. Pengobatan terhadap infeksi umumnya menggunakan antibiotik. Namun beberapa bakteri telah menjadi resisten termasuk Staphylococcus aureus. Dikembangkan berbagai terapi adjuvant dari bahan alam, salah satunya Sesbania Grandiflora L.pers yang dianggap memiliki kandungan antibakteri.Tujuan penelitian ini untuk membuktikan pengaruh ekstrak daun turi merah (Sesbania grandiflora L.Pers) terhadap jumlah koloni bakteri di hepar dan kadar TGF-β pada mencit nifas  yang diinokulasi Staphylococcus aureus.Penelitian ini menggunakan true experiment dengan posttest only control group design. Hewan coba yang digunakan adalah 25 ekor mencit nifas yang dibagi menjadi 5 kelompok. Pengukuran jumlah koloni memakai metode total plate count sedangkan kadar TGF- β dilakukan dengan metode ELISA. Hasilnya adalah pemberian ekstrak daun turi merah mampu menurunkan sebaran rerata jumlah koloni bakteri di hepar dan meningkatkan kadar TGF-β pada mencit nifas yang diinokulasi Staphylococcus aureus.

References

Ahmed, Salma; Kawaguchiya, Mitsuyo. Drug Resistance and Molecular Epidemiology of Aerobic Bacteria Isolated from Puerpural Infection in Bangladesh, 2015; 21 number 3.

Kementerian Kesehatan RI. 2013. Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan RI Mother’s day. www.depkes.go.id.

Nahid, A., Agdas, S., Farhad, H., 2009. Bacteria Isolated from Postpartum Infections. Health Journal, Journal of Family and Reproductive No. 2 June 2009.

Abbas, A. K., Lichmant, A. H. 2015. Cytokines. In: Cellular and Molecular Immunology. . Ed. Philadelpia: W. B. Saunders Company.

Jawetz, Melnick, and Adelberg. 2005. Mikrobiologi Kedokteran. Salemba Medika. Jakarta.

Naim, R. 2004. Atlas Tanaman Obat Indonesia Jilid II. Jakarta:Trubus.

Nasution Ns, dkk.,2010. Keunggulan Turi sebagai pakan Ternak. Palembang: Ditjen Peternakan dan Keswan BPTU Sembawa.

Nuria, M. C., Faizatun A., & Sumantri. 2009. Uji Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Daun Jarak Pagar (Jatropha Curcas L) Terhadap Bakteri Staphylococcus aureus ATCC 25923, Escherichia coli ATCC 25922, dan Salmonella typhi ATCC 1408. Jurnal Ilmu – ilmu Pertanian, 5 (2): 26-37

Lazarenko L., Babenko L., Sichel L.S., Pidgorskyi V., Mokrozub V., Voronkova O., et al., 2012. Antagonistic action of lactobacilli and bifidobacteria in relation to Staphylococcus aureus and their influence on the immune response in cases of intravaginal staphylococcosis in mice, Probiotics and antimicrobial proteins, 4(2): 78-89

Cuishnie, T. P., Lamb, A. J. Antimicrobial Activity of Flavonoids. International Journal of Antimicrobial Agents, 2005; 26: 343-356.

Skogh, Blomhoff, Eskild, Berg. 1985 Hepatic uptake of Circulating IgG Immune Complexes. Sweden: University of Linkoping

Baratawidjaja, K. G. dan Rengganis, I. 2014. Imunologi Dasar Edisi ke-10. Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Stout, R, D and Suttles, J. 1997. T Cell Signaling of Macrophage Function in Inflammatory Disease. Frontiers in Bioscience, 2, d197-206.

Baratawidjaja, K. G. dan Rengganis, I. 2014. Imunologi Dasar Edisi ke-10. Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Verrecchia F. Dan Mauviel A. Transforming growth factor-beta and fibrosi. World Gastroenterol. 2007: 13: 3056-62.

Downloads

Published

2018-06-08

Issue

Section

Articles